(Sumber : Dokumentasi pribadi


Semarang, KABARFREKUENSI.COM- Dalam rangka memperingati hari lahir yang ke-7, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Genesa menyelenggarakan acara Sapta budaya: Abraning Anargya  yang menampilkan Music Art dan Dramatari “Sang Pritha”. Acara ini diselenggarakan di auditorium kampus 3 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Rabu (13/12).

Acara ini dihadiri oleh beberapa tamu undangan seperti Dekan, Wakil Dekan III dan juga beberapa UKM di UIN Walisongo. Selain itu, terdapat supporter dari organisasi Pegiat Seni Teater Kampus, baik teater Semarang maupun teater luar Semarang. Sedangkan penonton umum harus membeli tiket untuk menonton. Terdapat dia jenis tiket yang dijual yaitu tiket presale dan tiket OTS. Untuk tiket presale terjual sebanyak 110 tiket dan beberapa tiket OTS.

Ketua UKM Genesa Zain El Paradise saat diwawancarai mengatakan bahwa acara hari lahir Genesa ke-7 dilakukan setiap akhir periode.

“Ini kan Harlah ke-7 Genesa, biasanya setiap akhir periode Harlah biasanya ada pentas, pentasnya itu kalo gak teater itu musik, intinya pentas yang sebagai puncak dari sebuah periode yang sama-sama Harlah, jadinya acaranya itu puncaknya, ” tutur Zain

Zain juga berkata bahwa tujuan utama dari acara ini yaitu untuk memperkenalkan UKM Genesa ke Pegiat Seni, seluruh khalayak umum dan juga untuk mementaskan sebuah seni yang dapat dinikmati oleh semua Pegiat Sen baiki dari Semarang maupun Luar Semarang.

Acara ini menampilkan musik Art dan Dramatari, sehingga membutuhkan waktu latihan yaitu selama 2 bulan. Biasanya latihan dilakukan setelah pulang kuliah di kampus pada sore hari hingga malam hari, pukul 4 sampai 10 malam. Mereka melakukan olah rasa, olah vokal dan olah tubuh.

Bunga Sefilla Aura, selaku ketua panitia acara mengatakan bahwa selain memeriahkan hari lahir Genesa, acara ini sebagai hiburan bagi penonton dan untuk mengenalkan Genesa ke khalayak umum.

Tujuannya yaitu untuk memeriahkan hari lahir Genesa yang ke-7, untuk sebagai hiburan bagi yang tiketin hiburan bagi yang mau menonton, mengenalkan di Genesa dilingkup umum gak cuma seni, jadi di lingkup umum yang berminat menonton bisa menonton dan juga lebih mendalam lagi” tutur Aura

Aura juga berharap dengan diadakannya acara ini, Genesa semakin maju dan semakin dikenal lebih luas lagi.

"Harapannya untuk kedepannya semoga penonton terhibur, semoga acaranya lancar, semoga setelah ini Genesa semakin dikenal lebih luas lagi dan semoga berkah di hari lahir yang ke-7 ini agar nanti kedepannya Genesa semakin maju, " tambah Aura. 


 (Kabar/Siti Qummariyah